Menu

Mode Gelap

Pendidikan

Kuatkan Program Literasi Sekolah, Siswa SDN 33 Mataram Kunjungi Perpustakaan Kota Mataram

badge-check


					Kuatkan Program Literasi Sekolah, Siswa SDN 33 Mataram Kunjungi Perpustakaan Kota Mataram Perbesar

Detikmandalika.com – Mataram – Dalam rangka penguatan program literasi sekolah dan mendorong peningkatan minat baca siswa, SD Negeri 33 Mataram secara khusus berkunjung ke perpustakaan kota Mataram, Kamis (19/09/2024).

Kunjungan tersebut merupakan bagian dari program tahunan sekolah yang telah dirancang sebelumnya. Rombongan dipimpin langsung oleh Pustakawan SDN 33 Mataram Bq. Ida Royani di dampingi oleh Mahasiswa PPL.

Dalam kunjungannya, Bq. Ida Royani menuturkan bahwa program literasi sekolah yang dirancang di sekolahnya merupakan bagian juga dari upaya menuntaskan buta huruf di kalangan siswa sekolah dasar terutama siswa kelas rendah.

“Yang kami hadirkan di perpustakaan kota ini adalah siswa kelas rendah yang membutuhkan sentuhan secara khusus dari gurunya agar mereka memiliki kegemaran dalam membaca, ini juga bagian dari upaya kami dalam meningkatkan saya literasi khususnya kelas rendah”, tutur Baiq Ida.

Menurut Ida, daya literasi dan tingkat kegemaran anak anak kelas rendah dalam membaca perlu diberi rangsangan dan ruang yang cukup, itu sebabnya kunjungan perpustakaan ini penting dilakukan.

Ia juga mewakili sekolah menyampaikan terima kasih kepada pihak perpustakaan kota Mataram yang telah terbuka dan sangat baik dalam menerima anak didik nya yang datang untuk belajar di perpustakaan.

“Kami sangat senang pihak perpustakaan kota sangat baik dan terbuka menerima kedatangan kami, pustakawan nya ramah ramah, sikap seperti itu sangat membantu anak anak, sehingga mereka merasa riang dan gembira serta gemar membaca buku”, ucapnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Pelayanan dan Pembinaan Perpustakaan Kota Mataram Nining Ernawati menyambut baik kehadiran guru dan siswa SDN 33 Mataram ke kantornya.

“Kami dari pihak perpustakaan kota Mataram sangat mengapresiasi dan sangat terbuka dengan kunjungan ini. Kami juga memiliki target untuk kunjungan dari berbagai kalangan masyarakat namun diutamakan dari sekolah sekolah dari tingkat TK hingga SMA, Karena dengan adanya kunjungan seperti ini, bisa meningkatkan minat baca di tengah tingkap pemakaian gadget pada anak sangat tinggi”, ungkap Nining.

Ia menuturkan, terdapat Program Pendidikan Pemakai dan Program Pendidikan Bergembira di perpustakaan yang merupakan program di mana seluruh lapisan masyarakat mendapatkan manfaat dari perpustakaan kota Mataram yang setiap tahun sudah ada anggarannya dan juga di data.

Disamping itu kata Nining, sejak tahun 2019 hingga 2024 ini perpustakaan kota Mataram telah memiliki sekitar 64.000 koleksi buku, di mana terdapat 3.500 judul merupakan buku khusus untuk anak-anak.

Terkait dengan kerjasama dengan pihak sekolah, pihaknya sangat mendukung dan terbuka, menyambutnya dengan baik.
“Perpustakaan kota Mataram memiliki kerjasama kemitraan antara dinas kearsipan dan perpustakaan dengan sekolah sekolah di kota Mataram yakni berupa pembinaan perpustakaan di sekolah, layanan kunjungan, layanan pusling (perpustakaan keliling), gratis layanan pembuatan kartu anggota, layanan peminjaman buku, “silang layang” yaitu peminjaman buku secara berkala kepada sekolah”, bebernya. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Trending di Pendidikan